FK UGM: ‘Center of Excellence’ Pelatihan KB Komprehensif

IMG_4731

Yogyakarta – Sejalan dengan komitmen pemerintah Republik Indonesia sebagai anggota G20 dalam kerangka program Kerja Sama Selatan-Selatan (SSC), Pusat Kesehatan Reproduksi Prodi S2 IKM Minat Kesehatan Ibu & Anak Fakultas Kedokteran UGM melalui kolaborasi tripartit dengan BKKBN dan UNFPA Country Representative Indonesia membentuk ‘Center of Excellence‘ Pelatihan KB Komprehensif. Pembentukan ‘Center of Excellence‘ di Fakultas Kedokteran UGM sebagai wujud komitmen bersama yang tercetus pada pertemuan Family Planning 2020 untuk menggolkan program-program keluarga berencana. Seremoni penandatanganan perjanjian kerja sama pembentukan ‘Center of Excellence‘ Pelatihan KB Komprehensif antara FK UGM, oleh Dekan Prof.Dr.dr. Teguh Aryandono, SpB(K)Onk, dan BKKBN yang diwakili Sekretaris Utama Ir. Ambar Rahayu, MNS terselenggara Sabtu (11/10) di Hotel Inna Garuda, sekaligus sebagai pembuka acara Seminar ‘Update Teknologi Kontrasepsi Tahun 2014’. Ikut menyaksikan penandatanganan perjanjian kerja sama, Mr. Jose Feraris dari UNFPA Country Representative Indonesia yang berperan memberikan dukungan teknis atas terbentuknya ‘Center of Excellence‘ termasuk strategi pengembangannya. Tampak hadir pula Direktur Bina Kesertaan KB BKKBN Dra. Sri Rahayu, MSi, Wakil Dekan Bidang Kerja Sama FK UGM Prof. Adi Utarini, MPH, MSc, PhD, dan Wakil Dekan Bidang Akademik dr. Ova Emilia, PhD, SpOG(K) serta Ketua Pusat Kesehatan Reproduksi Prodi S2 IKM Prof.dr. Siswanto A Wilopo, SU, Sc.D yang juga menjadi narasumber dalam seminar.

IMG_4747Profesor Teguh Aryandono mengapresiasi dan sangat mendukung terbentuknya ‘Center of Excellence‘ Pelatihan KB Komprehensif di FK UGM karena memperkuat posisi FK UGM sebagai pusat unggulan layanan kedokteran dan kesehatan. Jauh sebelumnya FK UGM telah menjadi ‘Center of Excellence‘ Penanganan Terpadu Penyakit Kanker dengan dukungan teknis dari European Commission. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan harapannya semoga hal ini mampu memotivasi bagian/program studi/pusat riset dan kajian lainnya untuk ikut mengembangkan berbagai pusat unggulan di FK UGM sebagai bentuk kontribusi institusi dalam penanganan berbagai masalah kesehatan di tanah air. Mr. Jose Feraris dari UNFPA Country Representative Indonesia mengungkapkan, ‘Center of Excellence‘ memerlukan dukungan banyak hal antara lain pelatih yang kompeten, kualitas materi pelatihan maupun kesiapan mental peserta pelatihan. ‘Center of Excellence‘ juga harus melakukan studi banding pada pusat unggulan sejenis di Indonesia serta di level regional untuk pengembangan dan keberlanjutan inovasi program KB sehingga mampu memberikan manfaat bagi bangsa. UNFPA Country Representative Indonesia siap memfasilitasi setiap permintaan pelatihan dalam rangka pengembangan kapasitas program-program keluarga berencana di Indonesia.

IMG_4763Center of Excellence‘ Pelatihan KB Komprehensif di FK UGM merupakan upaya BKKBN dan mitra strategis untuk meningkatkan akses layanan dan kualitas KB yang merata dan berkualitas, demikian disampaikan Ir. Ambar Rahayu. Sekretaris Utama BKKBN menambahkan, perjanjian kerja sama ini sebagai upaya meningkatkan kapasitas sumber daya manusia dalam memberikan layanan KB yang berkualitas, termasuk juga upaya mengikuti perkembangan teknologi kontrasepsi yang memberikan kontribusi bagi pengelolaan kependudukan. FK UGM sebagai ‘Center of Excellence‘ Pelatihan KB Komprehensif diharapkan selain bermanfaat secara nasional juga diakui di level regional dengan kapasitas sebagai rujukan negara-negara ASEAN serta Asia pada umumnya bahkan menjadi rujukan bagi seluruh negara. Memacu layanan KB secara nasional, perlu upaya-upaya strategis dan langkah-langkah konkret terkait ketersediaan sarana-prasarana. Pembentukan ‘Center of Excellence‘ juga menjadi pemicu bagi setiap BKKBN tingkat propinsi untuk meningkatkan kemitraan serupa yang telah diinisiasi FK UGM dan BKKBN Pusat. \sari

Berita Terbaru